Di tahun 2004 telah diterbitkan buku Kenangan Indah dan Persahabatan Abadi Keluarga Besar Loyola '69 (edisi 3/2004). Ini timbulnya karena dirasakan adanya kebutuhan untuk bertemu lagi, berkumpul lagi, bernostalgia, menanyakan bagaimana keadaan sekarang dan mengobrol tentang ini dan itu, setelah sekian lamanya kebanyakan teman-teman Loyola '69 (L69) ini tidak pernah bertemu satu sama lain.
Sekarang tujuh tahun kemudian, kebutuhan ini masih jelas terasa ada dan agaknya ini tidak pernah akan padam, lebih-lebih lagi karena kita telah melangkahi ambang-pintu usia senja kita. Siapa tahu pertemuan yang sekarang adalah yang terakhir, ini berlaku bagi setiap dua orang teman atau lebih yang bertemu. Buku kenangan L69 yang tersebut di atas perlu diperbarui, diperlengkap dan dibetulkan data-datanya. Nah, inilah tujuan utama diterbitkannya buku kenangan Keluarga Besar Loyola '69 yang dikeluarkan di dalam bentuk "buku website" ini.
Definisi L69 sangat luas, yaitu semuanya yang pernah duduk sekelas dengan kita di dalam periode sekolah 1967 - 1969. Ini mencakup mereka yang masuk langsung di kelas dua atau tiga (kalau ada), mereka (sama angkatan) yang tidak naik kelas kemudian ketinggalan, mereka (angkatan di atas) yang tidak naik kelas kemudian tersusul, mereka yang tidak menyelesaikan masa siswanya di Kolese Loyola (karena berhenti sekolah, pindah sekolah atau meninggal dunia).
Inti buku kenangan Keluarga Besar Loyola '69 adalah koleksi data teman-teman L69. Halaman-halaman tambahan lainnya banyak yang dipetikkan dari buku kenangan yang lama. Perlu disebutkan di sini bahwa teman kita Handoyo Hanasoesanto telah berperan utama di dalam penerbitan buku edisi 3/2004 itu dan juga untuk penyebarannya. Juga sekarang peranannya masih tetap sama pentingnya.
Data teman-teman L69 telah kami jadikan satu di dalam sebuah daftar besar yang kami beri nama Daftar Keluarga Besar Loyola '69 (DKBL69). Di dalam daftar ini termuat data teman-teman2 L69 yang sudah lengkap, yang tidak lengkap, yang sedang dicari dan yang sudah tiada lagi.
Sumber-sumber data yang telah digunakan untuk menyusun DKB69 adalah:
- daftar-daftar yang ada di dalam buku Kenangan Indah dan Persahabatan Abadi Keluarga Besar Loyola '69 (edisi 3/2004);
- daftar-daftar lainnya yang berhasil didapatkan oleh tris budiono M., Yos Effendi Susanto, Handoyo Hanasoesanto dan St. Didit Purwanto;
- data-data yang didapatkan dari komunikasi dengan teman-teman L69.
Harapan kami sebagai tim penyusun DKBL69 mudah-mudahan daftar ini mempunyai arti yang positif dan berguna untuk mempermudah hubungan satu sama lain, memperkuat tali persahabatan, menjalin persahabatan baru dan menemukan kembali teman yang sudah lama tidak ada kabar-beritanya.
Di kolom pertama yang mendahului setiap nama digunakan empat macam simbol yaitu L, T, D dan R, masing-masing berarti lengkap, tidak lengkap, dicari dan R.I.P. (almarhum). Ini adalah status data L69 yang namanya tercantum di sana.
Di samping daftar besar itu, masih ada satu daftar nama-nama simpatisan Keluarga Besar Loyola '69, yaitu anggota-anggota kehormatan Loyola '69, mereka yang direferensi oleh anggota L69 untuk mengikuti segala bentuk kegiatan L69. Dari data lampau: sudah ada simpatisan di group e-mail L69, yang ikut Arisan di Jakarta dan Arisan di Semarang, yang ikut acara Reuni L69 dan juga kelak yang ikut event-event lainnya kalau suatu sa'at kita mengadakannya.
Permohonan kami, tim penyusun DKBL69, adalah supaya teman-teman semuanya mau membantu kami di dalam mengoreksi salah tulis atau salah eja, meng-update data yang kedaluarsa, melengkapi data yang masih kurang lengkap dan mengisi data yang masih kosong. Saran-saran ini mohon disampaikan kepada salah satu anggota "tim koreksi" yang terdiri dari Handoyo Hanasoesanto, St. Didit Purwanto, Agus Sudiro Kurniawan, Santoso Utomo dan Yeu Bing Djien.
Di dalam proses pembentukan DKBL69 ini tris budiono M., Yos Effendi Susanto, Arianto Kusumadjaja, Adhy Trisnanto Hernadi dan P.M. Sulistijo telah banyak memberikan pemikiran-pemikiran perbaikan yang sangat berharga.
Sebagai akhir kata, kami ingin mengucapkan banyak-banyak terima kasih atas perhatian, bantuan dan kesediaan teman-teman sekalian untuk bekerja-sama dengan kami.
Kami, tim penyusun Daftar Keluarga Besar Loyola '69, nama menurut abjad,
Adhy Trisnanto Hernadi (Kwee Hoo Liang)
Agus Sudiro Kurniawan (Tan Tjiang Lip)
Arianto Kusumadjaja (Liem Swan Bie)
Handoyo Hanasoesanto (Hoo Tiauw Hok)
P.M. Sulistijo
Santoso Utomo (Lie Bwan Tong)
St. Didit Purwanto Wibowo (Ang Gwan Thay)
tris budiono M. (tbM)
Yeu Bing Djien
Yos Effendi Susanto (Tan Hak Liam)


